Kamis, 11 September 2014

Eks Pemain MU Kenang Class of 1992 Lewat Coke Bottles



 (Foto: Instagram)

MANCHESTER – Angkatan 1992 atau yang lebih dikenal dengan Class of 1992 yang pernah dimiliki Manchester United tampaknya akan selalu melegenda dan terukir manis dalam setiap hati para personilnya.
Kakak-beradik, Phil dan Gary Neville, David Beckham, Ryan Giggs, Paul Scholes, dan Nicky Butt merupakan personil dari Class of 1992 yang meraih kejayaan di bawah arahan pelatih Sir Alex Ferguson pada 1990-an hingga tahun 2000-an.

Enam personil ini merupakan pemain didikan akademi Manchester United dan menjadi pemain vital bagi skuad Setan Merah pada periode itu. Angkatan ini juga dinilai sebagai angkatan terbaik sepanjang sejarah akademi United.

Salah satu personel, Phil yang sempat menjabat sebagai salah satu staf pelatih di Old Trafford itu memiliki cara unik untuk memperingati masa-masa indah beberapa musim silam. Masa-masa saat dirinya masih muda dan gagah berkostum Setan Merah.
Phil yang juga sempat menjabat kapten Everton itu menyusun botol minuman bersoda yang memiliki nama para personil Class of 1992, termasuk namanya dan sang pelatih fenomenal, Ferguson, foto ini diunggah di akun Instagram-nya, seperti dilansir Sportsmole, Kamis (11/9/2014).

Sebagai catatan, Phil membela United selama satu dekade (1995-2005) dan memutuskan untuk bergabung ke Goodison Park. Sepanjang kariernya bersama United, pria yang kini berusia 37 tahun itu sukses merengkuh sederet trofi di antaranya: Premier League (6), FA Cup (3), FA Community Shield (3), Liga Champions (1), dan Intercontinental Cup (1).

0 komentar:

Posting Komentar

nGikLan Theme
 

Follow us